-->

AHY dan Demokrat Sambut Gembira Kunjungan Anies

Assalamualaikum Warrahmatullahi Wabarakutuh. Apa kabar saudaraku semua, semoga selalu berada di bawah lindungan Allah SWT. Berikut kabar update terbaru mengenai AHY dan Demokrat Sambut Gembira Kunjungan Anies. Silakan disimak.

 



Jum'at, 7 Oktober 2022

Faktakini.info 

Agus Harimurti Yudhoyono (AYN)

Alhamdulillah, saya dan keluarga besar

Partai Demokrat menerima kedatangan tamu istimewa, Mas Anies Baswedan di kantor DPP Partai Demokrat, Jakarta, Jumat (7/10).

Pada Mas Anies, saya memperkenalkan para senior dan pengurus Partai Demokrat. Ini adalah keluarga kami, dan juga keluarga dari Mas Anies. Dengan silaturahmi hari ini, mudah-mudahan kita makin sebadan dan senyawa. Mas Anies bisa rasakan sendiri semangat keluarga besar Demokrat. Mereka semua adalah pejuang-pejuang AHY, dan sekarang juga jadi pejuang-pejuangnya Mas Anies.

Terima kasih Mas Anies atas silaturahminya. Seperti yang Mas Anies sampaikan, ini bukanlah pertemuan pertama dan terakhir. Insyaallah ini merupakan keberlanjutan dari perjuangan bersama.

Mudah-mudahan silaturahmi ini semakin mengokohkan perjuangan kita dalam poros perubahan dan perbaikan untuk rakyat Indonesia.




















Sumber: faktakini.info
Bagaimana menurut anda saudaraku, mari tinggalkan jejak di kolom komentar dan jangan lupa untuk share berita ini agar yang lain tahu.